Kamis, 09 April 2015

Pasukan Elite Terbaik Dunia

Pasukan khusus atau pasukan elite merupakan satuan militer yang dibentuk untuk menangani berbagai masalah di dunia militer diantaranya khasus terorisme, perang, pengintaian, pembebasan sandera, dan lain sebagainya. Biasanya setiap negara memiliki pasukan elite atau pasukan khusus untuk mempertahankan negaranya.
Pasukan khusus ini berbeda dengan pasukan biasanya, tidak sembarangan tentara dapat menjadi pasukan khusus. Hal ini dikarenakan berbagai latihan yang sangat keras, memiliki tingkat kegagalan yang tinggi dan juga kemampuan individu yang tinggi. Selain dibekali dengan kemampuan taktik, biasanya pasukan khusus juga dilengkapi dengan persenjataan yang sangat canggih. Tak heran banyak negara yang menciptakan pasukan khsusus untuk mengamankan wilayahnya.

Pasukan Khusus Terbaik di Dunia

SAS (Spesial Air Service), Inggris
SAS (Spesial Air Service) merupakan pasukan elite milik kerajaan Inggris yang menjadi salah satu pasukan elite terbaik di dunia. SAS (Spesial Air Service) dilengkapi dengan persenjataan canggih, dan juga taktik pertempuran jarak dekat. Bahkan mereka dapat berperang dalam kondisi yang sangat sulit sekalipun. Tidak semua tentara Inggris mudah menjadi pasukan khusus ini, dikarenakan latihan militer yang sangat berat dan juga kemampuan yang tinggi. Hanya tentara khusus yang dapat melewati berbagai rintangan yang dapat menjadi pasukan SAS (Spesial Air Service) milik Inggris. Baca juga Aplikasi Karaoke untuk PC
US Navy SEALs, Amerika Serikat
US Navy SEALs merupakan satuan militer milik Amerika Serikat yang dikenal dengan kemampuannya dalam menangani berbagai khasus seperti terorisme, pengintaian, menyelamatkan sandera, dan khasus lainnya. Pada umumnya terdapat seragam khusus yang membedakan US Navy SEALs dengan pasukan lainnya. Untuk masuk ke dalam anggota US Navy SEALs tidaklah mudah, perlu melewati berbagai latihan khusus. Anggota US Navy SEALs menggunakan persenjataan militer dengan teknologi canggih. Salah satu operasi militer yang dilakukannya di Pakistan, dan juga di Somalia, namun 3 anggota US Navy SEALs dinyatakan tewas saat menyelamatkan kapten mereka ketika disandera.
Russian Spetsnaz, Rusia
Russian Spetsnaz adalah pasukan elite milik Rusia yang terkenal sampai mendunia. Seperti halnya dengan pasukan elite lainnya yang dilatih secara gerilya di hutan. Russian Spetsnaz menggunakan senjata dengan teknologi canggih sebagai senjata utama. Tidak ketinggalan pula terdapat juga teknik bertahan hidup di alam, dan juga bela diri tangan kosong. Pelatihan dari Russian Spetsnaz sangatlah berat, sehingga tidak sembarangan tentara dapat menjadi pasukan khusus ini. Pasukan ini terkenal menjadi salah satu pasukan elite hebat di dunia.
Kopassus, Indonesia
Komando Pasukan Khusus atau Kopassus merupakan pasukan khusus milik Indonesia. Sebenarnya di Indonesia tidak hanya memiliki Kopassus tetapi juga memiliki pasukan khusus lainnya. Kopassus ini diakui oleh dunia sebagai salah satu pasukan elite terbaik yang pernah ada. Kemampuan pertempuran jarak dekat, gerilya, pembebasan sandera, dan khasus lainnya membuat Kopassus diakui kehebatannya. Prajurit Kopassus ini dikenali dengan menggunakan baret merah.
Nah itulah beberapa Pasukan Khusus Terbaik di Dunia, perlu diingat masih banyak lagi pasukan elite lainnya yang dikenal dan diakui oleh dunia seperti MOSSAD yang merupakan pasukan khusus Israel, Satuan Militer Khusus Z milik Australia, dan pasukan lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar